Inilah Bahayanya Berolahraga pada Daerah dengan Polusi Udara Tinggi - WARAS SEHAT HERBAL
Loading...

Inilah Bahayanya Berolahraga pada Daerah dengan Polusi Udara Tinggi

Loading...
Loading...

Bahayanya berolahraga pada daerah dengan polusi udara tinggi. Olahraga merupakan aktivitas yang membuat dan menjaga tubuh kita menjadi sehat. Namun apa jadinya jika olahraga tersebut dilakukan di daerah dengan polusi udara tinggi. Tentu hal itu akan membawa dampak kurang baik pada kesehatan kita. Saat ini banyak tempat yang memiliki polusi udara tinggi, misalnya di perkotaan. Untuk mencari tempat yang nyaman dan mendukung untuk aktivitas berolahraga akan terasa sulit. Oleh karena itu, jika Anda bertempat tinggal di kota-kota besar akan lebih baik jika olahraga dilakukan di dalam ruangan.

Diantara bahaya berolahraga pada daerah dengan polusi udara tinggi yaitu akan mengganggu kesehatan paru-paru dan jantung. Bahkan pada tingkat yang lebih parah akan menimbulkan risiko kanker dan penyakit jantung dan lainnya. Nah, agar lebih mengetahui tentang bahayanya berolahraga pada daerah dengan polusi udara tinggi, simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Bahayanya Berolahraga Pada Daerah Dengan Polusi Udara Tinggi dan Pencegahannya


Seseorang yang rutin dan teratur melakukan olahraga akan lebih sehat dibandingkan dengan orang yang kurang berolahraga. Namun hal itu tidak berlaku jika aktivitas olahraga dilakukan pada daerah yang berpolusi seperti jalan raya yang banyak asap kendaraan, atau tempat di dekat kawasan industri dengan asap pabriknya. Berikut ini Bahayanya berolahraga pada daerah dengan polusi tinggi, yaitu:

1. Pemicu Penyakit

Penyakit pernapasan, penyakit jantung dan diabetes merupakan jenis penyakit yang bisa ditimbulkan oleh aktivitas olahraga di tempat yang penuh dengan polusi udara. Hal itu dikarenakan  Saat orang melakukan olahraga dengan intensitas yang rendah, maka ia akan bernafas sepuluh kali lipat lebih banyak dibandingkan dengan saat sedang istirahat. Saat berolahraga orang akan menarik nafas dalam ke dalam paru-paru. Ia bernafas melalui mulut melewati penyaringan saluran di hidung. Paparan polusi udara atau partikel kecil dari debu atau aerosol yang ada di udara. Partikel, debu dan aerosol yang terserap tubuh akan menimbulkan penyakit paru-paru, jantung bahkan diabetes.

Selain itu, Polusi udara bisa menyebabkan beberapa gangguan penyakit. Misalnya infeksi saluran pernapasan yang disebabkan oleh senyawa nitrogen, yang melemahkan rambut getar dalam kerongkongan, menurunkan hormon gairah seseorang, mengganggu kelenjar endokrin, serta bisa menimbulkan karies gigi akibat radikal bebas dari asap kendaraan.

2. Merusak Paru-Paru

Bahayanya berolahraga pada daerah dengan polusi udara tinggi yaitu akan terjadi rusaknya kinerja paru-paru khususnya pada saluran udara kecil pada paru-paru. Jika olahraga dilakukan dalam waktu yang lama maka akan makin memperparah akibat yang ditimbulkan pada organ paru tersebut.

3. Risiko Terkena Penyakit Jantung dan Stroke

Penelitian mengungkapkan bahwa bahaya berolahraga pada daerah dengan polusi udara tinggi sangat rawan terhadap peningkatan risiko serangan jantung dan stroke pada wanita yang usia lanjut. Tidak hanya wanita saja, hal itu juga bisa dialami oleh pria yang lanjut usia. Bagaimana dengan usia yang masih muda maka tentu untuk jangka panjangnya akan menimbulkan risiko penyakit tersebut.

4. Risiko Kematian

Peningkatan risiko kematian termasuk bahayanya berolahraga pada daerah dengan polusi udara tinggi. Hal itu disebabkan oleh kanker paru-paru. Orang yang sering melakukan aktivitas olahraga dengan keadaan udara yang kotor oleh asap kendaraan dan debu bertebaran akan mengakibatkan penyakit kanker paru-paru yang mematikan.

Cara Mencegah Bahayanya Berolahraga pada Daerah dengan Polusi Udara

Ada beberapa upaya pencegahan bisa dilakukan untuk mencegah bahayanya berolahraga pada daerah dengan polusi udara tinggi , yaitu:

  1. Usahakan jika berolahraga diluar ruangan, sebaiknya dilakukan pada pagi hari, karena belum banyak kendaraan yang berlalu lalang, sehingga tingkat polusi belum tinggi.
  2. Hindari berolahraga pada siang hari atau tengah hari karena jam tersebut adalah jam sibuk kendaraan berjalan.
  3. Hindari joging atau jalan kaki di tempat  yang jalanannya macet, untuk itu sebaiknya berolahraga di radius 15 meter dari jalan.
  4. Variasikan olahraga dalam ruangan, bisa dilakukan dalam rumah atau bisa dengan mengikuti kelas kebugaran.

Demikian bahayanya berolahraga pada daerah dengan polusi udara tinggi serta pencegahannya. Semoga  info ini bisa bermanfaat bagi Anda semua, dan salam sehat!!

Loading...

Belum ada Komentar untuk "Inilah Bahayanya Berolahraga pada Daerah dengan Polusi Udara Tinggi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel